A. Statement
Penugasan
Penugasan merupakan proses memberikan atau memasukan nilai ke dalam suatu
variabel. Operator yang digunakan untuk penugasan ini adalah operator :=.
Contoh :
a:= 10;
b:= -15;
Luas:= p * l ;
B. Memasukan
Data (Input)
Input
merupakan prosedur yang digunakan untuk memasukan data. Prosedur input data terdapat dua macam yaitu:
1.
READ
adalah
fungsi input data dalam 1
baris, ini berarti setelah menginput nilai variable
kursor akan berada di sebelah inputan tadi.
2.
READLN adalah fungsi inputan
data perbaris (pada
baris yang berbeda), kursor akan berpindah pada baris
berikutnya setelah inputan dimasukan.
C.
Menampilkan
Hasil (Output)
Perintah output adalah perintah untuk menampilkan
atau mencetak suatu prosedur di layar. Terdapat dua buah prosedur output,
diantaranya adalah:
1. WRITE adalah prosedur untuk menapilkan hasil tanpa baris,
dimana kursor
akan berada pada tampilan
berikutnya atau kursor akan berada di samping pada baris
yang sama.
2. WRITELN adalah prosedur untuk menapilkan hasil dengan ganti baris, dimana kursor
akan berada pada tampilan berikutnya atau berada pada baris yang berikutnya pula.
D.
Contoh
Program Pascal Input Output
Contoh penggunaan
program pascal pada pelajaran matematika sangat banyak sekali. Diantara materi
yang dapat diselesaikan dengan program pascal adalah prosedur untuk
menghitung volume bangun ruang, yaitu tabung
Tabung
merupakan sebuah sebuah bangun ruang yang memiliki alas dan tutup berbentuk
lingkaran.
a)
Unsur-unsur tabung:
1)
Ada dua sisi, yaitu sisi alas dan sisi atas yang sama
bentuk dan ukuran serta sejajar, masing-masing berbentuk lingkaran yang
berpusat di A dan D.
2)
Jarak alas dan tutup disebut tinggi tabung. Tinggi
tabung dinotasikan dengan t.
3)
Jari-jari lingkaran dari alas dan tutup adalah AB,
sedangkan diameter nya BB' =2AB. Jari-jari tabung dinotasikan dengan r,
sedangkan diameter tabung dinotasikan dengan d.
4)
Selimut tabung merupakan bidang lengkung.
b)
Sifat-sifat Tabung
1)
Bidang alas dan bidang atas berupa lingkaran dengan
jari – jari yang sama.
2)
Tinggi tabung adalah
jarak antara titik pusat lingkaran alas dan titik pusat lingkaran atas.
c)
Volume
tabung
Volume tabung = Luas Alas X Tinggi
Luas alas tabung berbentuk lingkaran, sehingga
luas lingkaran dama dengan luas alas tabung.
Karena
, dan
anggap saja tinggi tabung sebagai t, maka:
Volume tabung = Luas alas X tinggi
d) Bahasa
Pascal untuk Menghitung Volume tabung
Uses wincrt;
Var
r :
real;
t :
real;
V :
real;
Begin
Writeln
('Menghitung Volume Tabung');
Writeln
('Berapakah tinggi tabung?');
Readln
(t);
Writeln
('Berapakah jari-jari alas tabung?');
Readln
(r);
V:=(3.14*r*r*t);
Writeln
('Volume tabung tersebut adalah :',V:0:2);
End.
Setelah
menuliskan bahasa pascal pada program, langkah selanjutnya adalah meng-compile
program. Jika bahasa pascal
sudah benar maka langkah selanjutnya adalah mencoba program pascal untuk mengerjakan
sebuah soal.
Contoh
soal:
Hitunglah
volume tabung jika diketahui tinggi tabung adalah 25cm dan jari-jari alas
tabungnya adalah 10cm!
Penyelesaian:
Diketahui:
Jari-jari = r = 10 cm
Tinggi = t = 25 cm
Ditanyakan: Volume
tabung
Jawaban:
Penyelesaian
dengan menggunakan program pascal yang telah dibuat sebelumnya. Caranya dengan
meng-klik Run pada program.
Jawaban pada pengerjaan secara manual sama dengan
pengerjaan yang dibantuan oleh program yang telah dibuat. Sehingga dapat
disimpulkan program yang sudah dibuat merupakan program yang benar
0 komentar:
Posting Komentar